Coolturnesia - Gorontalo - Pemerintah Kabupaten Bone Bolango kembali menganggarkan 2,1 miliar bagi program Beasiswa Bone Bolango Cemerlang di 2023. Beasiswa itu diperuntukkan bagi 637 mahasiswa asal Bone Bolango.
Pada sebuah kesempatan, Bupati Bone Bolango Hamim Pou menyampaikan selamat kepada 637 mahasiswa yang telah mendapatkan beasiswa tersebut. Ia mengungkapkan hampir 7 sampai 8 tahun ini Pemerintah Bone Bolango mengalokasikan uang yang tidak sedikit milik rakyat sebagai bentuk dukungan untuk peningkatan atau perbaikan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di daerah itu.
"Dalam 7 sampai 8 tahun terakhir ini total beasiswa untuk perguruan tinggi yang kami alokasikan lebih kurang Rp11,4 miliar," ungkap Hamim Pou, saat bertemu dengan para mahasiswa penerima Beasiswa Bone Bolango Cemerlang 2023. Acara itu dilaksanakan di Amphitheater MPP Bone Bolango. Jumat (18/08).
Bupati Bone Bolango dua periode itu juga menyempatkan untuk memeriksa Kartu Hasil Studi para mahasiswa penerima beasiswa. Ia membeberkan sebagian besar IPK para mahasiswa mencapai 3,60 sampai 3,90.
Ia berpesan kepada para mahasiwa Bone Bolango, harus tangguh dan pantang menyerah. Tidak perlu harus berpikir menjadi ASN yang selama ini menjadi dream atau mimpi anak muda, setelah lulus dari kuliah. Padahal banyak sekali lapangan kerja dan usaha tersedia bagi orang yang mau bekerja dan berjuang.
"Saya berdiri di sini bukan datang dari keluarga nampu. Saya kuliah dulu berjualan bakso selama 1,5 tahun. Jadi ubahlah pola pikir anda. Sekarang PNS bukanlah menjadi idaman. Mau jadi pengusaha juga keren karena bisa mempekerjakan banyak orang dan uang bisa kita kelola sendiri," pesan Hamim memberikan motivasi para mahasiswa.
Menurutnya, IPK hanyalah menjadi salah satu indkator penilaian, tetapi yang membuktikannya adalah kehebatan di lapangan. Tidak sekedar angka dan nilai, tetapi bagaimana para mahasiswa bisa menaklukan lapangan.
Sementara itu, Akib salah satu mahasiswa penerima beasiswa dari Fakultas Hukum UNG menilai, Beasiswa Bone Bolango Cemerlang adalah program yang sangat luar biasa dan sangat membantu bagi mahasiswa bone bolango.
Ia juga meminta jika ada keterlembatan pencairan beasiswa agar diinformasikan kepada para mahasiswa melalui portal resmi milik pemerintah seperti pada dinas kominfo. (*as - https://berita.bonebolangokab.go.id)
Pemkab Gorontalo Gandeng BPKP, Perkuat Tata Kelola Aset Daerah