Coolturnesia - Gorontalo- Pemerintah Kabupaten Gorontalo kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan aset daerah. Pada kegiatan “KPKNL Mendengar” bertema “Sinergi dan Apresiasi Bersama” yang digelar oleh Kementerian Keuangan Republik Indonesia melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), Pemerintah Kabupaten Gorontalo berhasil meraih Penghargaan Pemerintah Daerah dengan Pengelolaan BMD Kategori Pemanfaatan Terbesar Tahun 2025.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Kanwil DJKN Sulawesi Utara, Tengah, Gorontalo, dan Maluku Utara, bersama KPKNL Gorontalo, berlangsung pada Rabu, 10 Desember 2025, di Aula KPKNL Gorontalo.
Penghargaan tersebut diterima oleh Asisten Administrasi Umum, Haris Suparto Tome, yang hadir bersama Kabid Aset BKAD, Marlen Potale, mewakili Pemerintah Kabupaten Gorontalo. Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala KPKNL Gorontalo, Purwito.
Dalam wawancara, Haris Suparto Tome menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas penghargaan tersebut. Menurutnya, capaian ini menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Gorontalo dalam meningkatkan kualitas tata kelola Barang Milik Daerah (BMD) secara efektif, transparan, dan berdaya guna.“Penghargaan ini merupakan hasil kerja kolektif seluruh perangkat daerah. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi kami untuk terus menghadirkan tata kelola aset yang lebih profesional demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Kegiatan “KPKNL Mendengar” menjadi sarana penguatan sinergi antara pemerintah daerah dan DJKN dalam optimalisasi pemanfaatan aset serta peningkatan kapasitas pengelolaan kekayaan negara.
Dengan capaian ini, Pemerintah Kabupaten Gorontalo kembali menegaskan komitmennya sebagai daerah yang mampu mengelola aset secara progresif dan berorientasi pada kemanfaatan publik.
Sebanyak 19 Ketua PKK dan Bunda PAUD Kecamatan Se Kabupaten Gorontalo Dilantik